Barca Juara La Liga

Barcelona sukses mempertahankan titel La Liganya musim ini usai menang 4-0 atas Real Valladolid, Senin (17/5/2010) dinihari WIB.

Pada laga yang dihelat di Nou Camp, Lionel Messi menjadi bintang Barca dengan mencetak dua gol. Dan itu mengukuhkan Messi menjadi topskorer La Liga untuk pertama kalinya dengan raihan 34 gol dari 35 penampilannya.

Dua gol Barca lainnya disumbangkan bunuh diri Luis Prieto dan Pedro Rodriguez.

Poin Barca setelah 38 pekan adalah 99 dan selisih tiga dari Real Madrid di bawahnya yang hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Malaga. Ini adalah titel ke-20 Barca namun masih kalah jauh dengan Madrid yang telah mengumpulkan 31 titel.

Sementara itu Valladolid dipastikan terdegradasi karena hanya finis di urutan ke-19 dengan 36 poin.

Sumber : detiksport.com

Related Posts by Categories

No comments:

Post a Comment