Utak-atik blog sering kita lakukan untuk membuat tampilan blog lebih menarik dipandang mata, baik itu pengunjung blog, ataupun kita pemilik blog. Mempercantik tampilan blog dapat kita lakukan dengan menambah beberapa widget, seperti menambah widget kalender, jam, dan lain sebagainya, tergantung selera juga sih..
Langsung ke topik nya aja deh, untuk membuat background gambar pada template blog kita, dapat sobat lakukan dengan cara sebagai berikut:
Langkah #1
Login ke blogger sobat ==> klik link layout ==> setelah masuk ke halaman template, klik sub menu Edit HTML ==> kemudian cari kode berikut, tag CSS body { }, misalnya (biasanya) seperti ini:
body {
font: $bodyFont;
color: $textColor;
background: $bgColor;
}
Langkah #2
Kemudian sobat tambahin kode untuk background dengan gambar menjadi seperti ini:
body {
font: $bodyFont;
color: $textColor;
background: $bgColor;
background-image: url(http://www.domain.com/gambar.jpg);
}
Silahkan ganti http://www.domain.com/gambar.jpg dengan url dimana sobat upload gambar/image untuk background sobat. Untuk upload gambar, kamu bisa pakesalah satu situs berikut www.photobucket.com.
Langkah #3
Save Template sobat dan selesai. Silahkan lihat hasilnya. semoga berhasil.
No comments:
Post a Comment